Kamis, 21 Juni 2018

TI dalam Dunia Pendidikan



Teknologi informasi juga dapat melahirkan fitur-fitur baru dalam dunia pendidikan.  Sistem pengajaran dengan berbasis multimedia (teknologi yang melibatkan teks, gambar, suara, dan video) dapat menjadikan penyajian masalah menjadi menarik, tidak monoton, dan memudahkan penyampaian isi materi. Seorang murid atau mahasiswa dapat mempelajari materi tertentu secara mandiri dengan menggunakan komputer yang dilengkapi program berbasis multimedia. Kini, telah banyak perangkat lunak yang tergolong sebagai edutainment yang merupakan perpaduan antara education (pendidikan) dan entertaiment (hiburan).

Teknologi internet ikut berperan dalam menciptakan e-learning atau pendidikan jarak jauh. Kuliah tidak lagi harus dilakukan dengan suasana pihak mahasiswa dan dosen bertemu di dalam ruangan kelas. Kuliah dapat dilaksanakan dengan cara mengakses modul-modul kuliah dari jarak jauh. Begitu pula untuk pengiriman tugas dan berdiskusi. Para mahasiswa dengan leluasa dapat mengatur waktu untuk belajar, kapan saja dan di mana saja.



Dikutip dari:
“Teknologi Informasi” Abdul Kadir & Terra Ch. Triwahyuni


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pertemuan-9